Saat ini siapa yang tidak kenal dengan Harbolnas? Sebagian besar masyarakat tentu telah mengetahui dengan Harbolnas atau singkatan dari Hari Belanja Online Nasional ini. Momen ini merupakan momen yang sangat ditunggu-tunggu oleh para e-commercial maupun masyarakat sebagai konsumen dari e-commerce tersebut. Pada hari spesial tersebut, berbagai e-commerce yang tergabung akan berpartisipasi dalam menyemarakkan kegiatan dengan menyediakan berbagai promo yang menarik seperti potongan harga, voucher, kupon, gratis ongkos kirim, dan lain sebagainya. Hal ini menjadikan Harbolnas sebagai momen yang cukup besar dan dinanti-nantikan oleh para pengguna e-commercial.
Di samping itu, banyaknya penikmat Harbolnas belum tentu mengetahui fakta-fakta menarik mengenai Harbolnas. Ide utama, sejarah, serta beberapa fakta lainnya belum banyak diketahui. Oleh karena itu, berikut ini beberapa informasi terkait sejumlah fakta mengenai Harbolnas:
Terinspirasi dari Black Friday, Cyber Monday, serta Online Fever
Pelaksanaan perayaan Harbolnas tenryata terinspirasi oleh adanya perayaan Black Friday di USA, Cyber Monday serta Online Fever. Pada berbagai momen tersebut, seluruh toko online maupun offline akan memberikan promo yang menarik bagi para konsumen. Selain itu, toko juga akan memiliki jam buka yang lebih lama, sehingga pelayanan kepada konsumen lebih ekstra. Pada awalnya, momen Harbolnas di Indonesia diadakan untuk mengenalkan dan menarik minat masyarakat untuk berbelanja secara online. Sebab, pada awal perintisannya, aktivitas belanja online di Indonesia masih cukup rendah.
Perayaan Pertama Kali pada Tahun 2012
Perayaan momen belanja spesial ini pertama kali dilaksankan pada tahun 2012. Pada saat itu, e-commerce yang berpartisipasi hanya ada 7 e-commerce saja, yakni Lazada, Zalora, Bilna, BerryBenka, PinkEmma, serta Traveloka. Dengan tanpa sengaja dan tanpa terencana, akhirnya sejumlah perbincangan kecil berhasil menggelar perayaan belanja online tersebut dengan disponsori oleh Yahoo! Dan Telkomsel.
Harbolnas Lebih Dikenal dengan Perayaan 121212
Pada awal pelaksanaannya, Harbolnas dilaksanakan pada tanggal 12 Desember 2012 dan hanya berdurasi selama 24 jam atau satu hari saja. Dengan demikian, banyak yang mengenal perayaan belanja online tersebut sebagai perayaan 121212. Namun demikian, setelah setiap tahun rutin dilaksanakan, akhirnya saat ini perayaan ini tidak hanya dilaksanakan selama 24 jam saja. Sebab, dari perayaan ini, e-commerce akan mendapatkan keuntungan yang sangat besar.
Jumlah Peserta yang Terus Melonjak
Setiap tahunnya, peserta perayaan belanja online nasional ini selalu mengalami peningkatan yang cukup pesat. Hal ini dapat dilihat pada tahun kedua pelaksanaan perayaan tersebut, di mana tahun 2012 hanya diikuti oleh 7 e-commerce saja, sedangkan tahun 2013 telah diikuti oleh 22 e-commerce. Dari segi pelanggan belanja online pun, setiap tahunnya juga terus mengalami peningkatan.
Kategori Fashion sebagai Kategori Terfavorit
Dalam pelaksanaan hari belanja online nasional tersebut, setiap tahunnya, kategori fashion selalu menjadi kategori terfavorit. Kategori fashion selalu mendapatkan pelanggan yang paling banyak, mulai dari kunjungan hingga pembelian. Setelah kategori fashion, ada kategori gadget dan kategori perlengkapan elektronik rumah yang mengikutinya. Hal ini menunjukkan bahwa minat pelanggan terhadap fashion sangatlah tinggi, sehingga bisa menjadi kategori bisnis yang prospektif.
Berbagai hal di atas merupakan fakta dari perayaan Harbolnas yang tiap tahunnya dilaksanakan di Indonesia. Bagi Anda yang belum mengetahui fakta-fakta tersebut, uraian di atas bisa menjadi informasi agar lebih mengetahui lebih dalam mengenai Harbolnas. Selain itu, manfaatkan momen ini untuk memenuhi berbagai kebutuhan Anda dan dapatkan kemudahan dan keuntungan dengan berbelanja secara online.