Logo PrismaLink

Pengertian Conversion Rate dan Tips Untuk Menggunakannya

Conversion Rate merupakan hal yang sangat mempengaruhi tingkat keberhasilan promosi atas barang/jasa yang anda tawarkan, yang dimana juga sangat berpengaruh pada jalan dan berkembangnya bisnis anda. Namun sebelum anda mulai mengamati Conversion Rate dari website, anda harus terlebih dahulu mengetahui definisi dan tips penerapannya.

Pengertian Conversion Rate

Sebelum kita membahas conversion rate, alangkah baiknya memahami definisi Conversion terlebih dahulu. Definisi Conversion adalah situasi dimana pengunjung website melakukan tindakan yang menguntungkan suatu bisnis. Hal tersebut bisa bermacam-macam, mulai dari menjadi subscriber, mendaftar sebagai anggota, mengunduh ebook, hingga membeli produk. Sedangkan pengertian dari Conversion Rate adalah jumlah rata-rata persentase pengunjung website yang akhirnya menguntungkan pemilik bisnis, dari total pengunjung website.

Tips Meningkatkan Conversion Rate

Tips Meningkatkan Conversion Rate

Seperti strategi marketing secara umum, sebelum melangkah lebih jauh, anda harus mengidentifikasi pelanggan potensial. Siapa saja yang termasuk dalam target pasar dan siapa yang bukan.

Membuat CTA Berbasis Teks Dalam Postingan Blog

CTA atau Call To Action adalah suatu kalimat atau kata-kata yang bertujuan untuk mengajak pelanggan agar mau melakukan tindakan yang anda inginkan/perintahkan. Untuk membuat CTA dalam postingan blog, sebenarnya merupakan langkah yang baik, namun terkadang hal ini gagal untuk membuat pengunjung mengambil tindakan yang diharapkan. Banner Blindness merupakan kesulitan yang nyata, hal ini menyebabkan banyak orang terbiasa mengabaikan informasi seperti banner di situs web. Karena kurangnya perhatian akan hal ini, ditambah dengan pengunjung yang tidak selalu membaca sampai akhir blog. Di situlah CTA berbasis teks bermanfaat.

Menjalankan Tes Pada Landing Page

Teks pada Landing Page adalah bagian penting dari perangkat marketing yang modern. Landing Page adalah tempat dimana pengunjung situs web menjadi prospek atau leads yang bisa terlibat lebih dalam. Halaman-halaman ini memainkan peran penting, jadi menjalankan A atau B testing juga tidak kalah pentingnya untuk hasil yang maksimal. Tidak hanya itu, anda juga bisa menguji copywriting, konten, gambar, bentuk atau desain halaman.

Mengoptimalkan Postingan Blog

Jika anda sudah melakukan kegiatan blogging selama kurang lebih satu tahun, sudah pasti anda mempunyai beberapa artikel yang lebih disukai oleh banyak pembaca daripada artikel anda yang lain. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, postingan blog adalah peluang besar untuk mengoptimasi tingkat konversi. Anda dapat mengidentifikasi postingan blog dengan tingkat traffic yang tinggi tetapi dengan tingkat konversi yang rendah. Namun pada hal ini, anda juga harus melihat postingan blog dengan tingkat konversi yang tinggi, untuk mengarahkan traffic ke postingan tersebut.

Menemukan Customer Journey dan Fokus Pada Halaman Dengan Traffic Tinggi

Anda bisa mendapatkan banyak data dengan memetakan Customer journey. Selain itu, anda bisa menggunakan tools seperti heatmap untuk mengetahui website mana dan pada pembahasan apa yang paling banyak dikunjungi oleh masyarakat. Tidak hanya itu, anda bisa mengoptimalkan bagian tersebut untuk memberikan hasil yang lebih maksimal.

Hindari menebak dan bimbing pelanggan

Untuk mendapatkan dan meningkatkan Conversion Rate, berarti website anda haruslah dikunjungi oleh banyak orang. Hal tersebut dapat tercapai melalui penyajian data-data yang valid yang juga sesuai dengan apa yang memang mereka cari. Bukan hanya itu,  CTA dan indikator arah juga akan membantu pelanggan untuk diarahkan ke tempat yang diinginkan. Oleh karena itu, anda harus menempatkan CTA, panel navigasi, dan elemen lainnya di tempat yang strategis.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top