Logo PrismaLink

Qris Cross Border Adalah : Pengertian dan Cara Kerjanya!

qris cross border adalah

Qris Cross Border Adalah ⎯ Bank Sentral dari empat negara ASEAN, yakni Bank Indonesia (BI), Bank Negara Malaysia (BNM), Bangko Sentral ng Pilipinas (BSP), Monetary Authority of Singapore (MAS), dan Bank of Thailand (BOT), telah sepakat untuk bekerja sama dalam mewujudkan dan mendukung pembayaran yang lebih cepat, murah, transparan, dan inklusif. Salah satu bentuk nyata dari kerja sama tersebut adalah dengan mengimplementasikan QRIS Cross Border. Apa sebenarnya QRIS Cross Border itu?


Qris Cross Border adalah?

QRIS Cross Border adalah sistem pembayaran lintas negara yang berbasis pada kode QR yang dapat digunakan untuk melakukan transaksi lintas negara. Dengan adanya QRIS Cross Border, tidak diperlukan lagi konversi atau penukaran mata uang saat berbelanja di negara yang dikunjungi, karena cukup dengan memindai kode QR.

Dengan demikian, pembayaran atas transaksi yang dilakukan oleh wisatawan asing di Indonesia dapat dilakukan dengan memindai QRIS merchant Indonesia menggunakan aplikasi pembayaran dari negara asalnya. Sebaliknya, pembayaran atas transaksi wisatawan Indonesia di negara yang dikunjungi dapat dilakukan dengan memindai QR standar negara tersebut menggunakan aplikasi pembayaran Indonesia.


QRIS bisa digunakan di negara mana saja?

Saat ini, QRIS Cross Border telah dapat dimanfaatkan di Thailand dan Malaysia, sementara QRIS Singapura sedang dalam tahap pengembangan atau inisiasi. QRIS Jepang juga akan segera menyusul. Perluasan kerja sama ini dilakukan oleh Bank Indonesia bersama Kementerian Ekonomi, Perdagangan, dan Industri (METI) Jepang melalui penandatanganan Nota Kerja Sama (NK) terkait Pembayaran Berbasis QR code. Kerja sama ini bertujuan untuk memfasilitasi pembayaran digital lintas negara dengan menggunakan QR Code Indonesian Standard (QRIS) dan Japan Unified QR Code (JPQR).


Bagaimana cara menggunakan QRIS Cross Border?

Untuk dapat menikmati kemudahan yang ditawarkan oleh QRIS Cross Border, langkah pertama yang harus dilakukan adalah mengunduh aplikasi perbankan atau jasa keuangan terlebih dahulu. Berikut ini adalah langkah-langkah untuk menggunakan QRIS antarnegara:

  1. Buka aplikasi pembayaran dan pilih menu “Scan QRIS”.
  2. Masukkan jumlah nominal yang harus dibayar atau ditransfer, dalam mata uang negara tujuan. Sebagai contoh, jika nominalnya adalah 10 baht (฿).
  3. Konfirmasikan tujuan dan nominal dalam Rupiah (otomatis akan terkonversi secara otomatis, misalnya dari 10 ฿ akan menjadi Rp 4500).
  4. Masukkan PIN Anda dan Anda akan menerima notifikasi bahwa transaksi berhasil dilakukan.
  5. Pembayaran dengan QRIS antarnegara telah selesai dilakukan.

qris cross border adalah

Terima pembayaran dengan QRIS Cross Border bersama Prismalink!

Prismalink adalah perusahaan payment gateway yang menyediakan berbagai macam metode pembayaran, salah satunya adalah QRIS. Anda dapat menerima pembayaran secara online dengan mudah melalui QRIS Cross-Border bersama Payment Gateway Prismalink. Dengan solusi ini, Anda dapat menyediakan metode pembayaran yang lebih efisien dan dapat diandalkan bagi pelanggan Anda, termasuk transaksi lintas batas yang cepat dan aman. Dengan integrasi Prismalink, Anda dapat mengoptimalkan pengalaman pembayaran online Anda, meningkatkan transaksi, dan memberikan layanan yang lebih baik kepada pelanggan Anda.

Tunggu apa lagi? Yuk daftar sekarang di https://prismalink.co.id/ dan segera tingkatkan transaksi bisnis Anda!

Baca juga: Apa yang Dimaksud Dengan QRIS: Pengertian dan Cara Kerjanya!
qris cross border adalah

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top